Pacaran Setelah Menikah, Why Not !


Wahai bidadari, kita adalah salah satu pasangan yang beruntung mendapatkan karunia ini. Bekomitmen menikah tanpa proses pacaran. Dengan segala keraguan yang ada, kita memilih untuk berkomitmen menikah karena Allah swt. Semoga Allah swt mengindahkan proses pacaran kita SETELAH MENIKAH.

***

Wahai bidadari, kalau kita mendengarkan lagu, banyak sekali lagu yang menceritakan tentang pacaran. Kalau kita menonton film, banyak sekali film itu menceritakan tentang kisah pacaran. Pacaran adalah life style masa kini, yang ga pacaran seolah ga keren, yang jomblo seakan ga laku.

Namun, kita melawan arus, kita anti mainstream, kita baru bertemu 2 hari langsung saya mengajukan diri untuk meng-khitbah-mu. Lalu kita melangsungkan acara khitbah, apakah kamu melihat ini sangat luar biasa? berkomitmen menikah tanpa proses pacaran.

Wahai bidadari yang baik hati, banyak orang yang ragu untuk menikah tanpa pacaran, mungkin kamu sendiri juga diliputi keraguan awalnya. Banyak sekali bisikan-bisikan syetan pastinya,

“kalau ga pacaran berarti ga ada proses perkenalan dulu dong?”

 “kalau ga pacaran, kita ga akan tau karakternya dia dong?”

“kalau ga pacaran nanti menyesal setelah menikah karena salah pilih loh?”

“kalau ga pacaran, seperti beli kucing dalam karung”

bla bla bla bla bla… dan bisikan-bisikan yang lainnya…

Wahai bidadari, jalan yang kita pilih ini insya allah adalah jalan yang baik. Asal jalan yang kita pilih ini diniatkan karena memuliakan Allah swt. Komitmen untuk menikah tanpa pacaran yang diniatkan karena memuliakan Allah swt adalah jalan yang baik untuk kita sekarang dan kedepannya insya Allah. Semoga hubungan kita kelak selalu diberikan kaharmonisan, keberkahan, dan diberi panjang umur dalam kesehatan dan kebahagiaan. Aamiin…

Wahai bidadari yang baik, kita akan pacaran, tapi kita pacarannya setelah menikah. Itulah yang akan kita lakukan setelah akad nanti Insya Allah. Pertama, kita akan pergi ke pulau dewata untuk menghabiskan cuti dan mengisi 'golden time' kita berdua. Bukankah menyenangkan pacaran setelah menikah? kita bisa “traveling halal”? hehe...


Jadi, pacaran setelah menikah? why not !, we will do it.. may Allah swt always bless us :D  

(YS To ZSH 5)


Artikel Terkait:

Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar, dengan PILIH DULU SALAH SATU OPSI DARI "SELECT PROFIL" atau "BERI KOMENTAR SEBAGAI:" :)