#Bahagia pun Perlu Dilatih


Jangan hidup kalau tidak bahagia. Sesungguhnya kasih sayang Allah kepada kita tiada tara. Allah memberikan kita banyak potensi agar kita menjalani hidup dengan bahagia. Ketika kita bersedih, Allah selalu siap menampung curahan hati kita lewat perantara ibadah. Dalam setiap kesedihan dan kegelisahan Allah pun senantiasa menyapa kita dengan kalimat “janganlah engkau bersedih, sesungguhnya Allah bersama kita”. Allah yang menamakan diriNya yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang adalah yang paling menyayangi kita dari siapapun dan Allah sangat menginginkan kita hidup dalam kebahagiaan baik di dunia maupun di akhirat.

Jangan hidup kalau tidak bahagia. Rasulullah saw adalah sosok mulia yang sangat mencintai kita dan menginginkan kita untuk bahagia. Terbayang ketika beliau menanti ajal nya dan yang disebut oleh beliau adalah kita selaku ummatnya, “ummatku… ummatku.. ummatku”  lirih ucapan Rasulullah sebelum beliau menghembuskan nafasnya yang terakhir. Rasulullah saw sangat mencemaskan nasib dan kondisi kita selaku ummatnya. Kasih sayang Rasulullah kepada kita ummatnya tiada tara.

Jangan hidup kalau tidak bahagia. Tanpa kita sadari di sekeliling kita terdapat orang-orang yang sangat menyayangi kita. Keluarga kita terutama orang tua kita adalah kumpulan malaikat yang sedari kecil sangat menyayangi kita. Keluarga, adalah malaikat yang sangat mengharapkan kita bahagia dalam menjalani hidup ini. Semenjak kecil apapun dikorbankan oleh keluarga kita untuk pendidikan kita yang pada ujungnya mereka sangat ingin melihat kita bahagia menjalani hidup ini. Kalaulah saat ini kita hidup tidak bahagia, bayangkan betapa sedihnya mereka karena impian mereka adalah membahagiakan kita.

Jangan hidup kalau tidak bahagia. Pasangan kita juga adalah malaikat